Selasa, 21 Oktober 2014

Cara Menulis Artikel Pemasaran Yang Tepat

Penulis Artikel Pemasaran
Cara Menulis Artikel Pemasaran Yang Tepat
Menjalankan  bisnis online tentunya memerlukan strategi khusus, salah satunya menciptakan artikel pemasaran yang menarik. Karena dengan artikel ini terbukti bisa meningkatkan angka penjualan secara signifikan. 

Artikel pemasaran tersebut harus diposting ke blog atau website secara berkala. Sehingga pengunjung situs Anda bisa menemukan artikel baru yang menarik dan bermanfaat setiap saat. Bagaimana cara menulis artikel pemasaran yang tepat?

Hadirkan artikel yang informatif dan bermanfaat

Anda bisa menciptakan artikel pemasaran yang informatif dan bermanfaat bagi pembaca blog. Sebaiknya artikel yang disampaikan jangan terlalu pendek, minimal memiliki panjang 300 kata. Tapi sangat disarankan untuk membuatnya sepanjang 500 sampai dengan 700 kata. Bahasan artikel harus disesuaikan dengan produk atau jasa yang ditawarkan. Sehingga menunjang promosi dari bisnis yang sedang Anda tekuni.

Sebagai contoh apabila bisnis yang ditekuni adalah tour and travel, maka bisa memberikan artikel seputar tempat wisata yang indah dan menarik untuk dikunjungi. Ceritakan bagaimana transportasi menuju kawasan tersebut, tempat akomodasi yang memadai, panorama yang bisa dinikmati di tempat wisata tersebut dan keseruan serta kesenangan lain yang bisa dinikmati para wisatawan. Dengan begitu pembaca mendapatkan informasi baru mengenai tempat menarik yang bisa jadi selama ini ingin dia kunjungi.

Tawarkan layanan bisnis Anda kepada pengunjung

Pada akhir kalimat Anda bisa menambahkan penawaran khusus kepada para pembaca yang ingin mengunjungi tempat tersebut. Jelaskan dengan terperinci layanan yang akan diberikan, apabila  seseorang ingin menggunakan jasa bisnis tour and travel Anda. 

Agar pembaca mendapatkan informasi yang memadai, Anda bisa menjelaskan mulai dari proses pemberangkatan, armada yang digunakan, hotel tempat menginap dan segala agenda saat berada di tujuan wisata.

Memakai jasa penulis konten web terpercaya

Agar aktivitas bisnis Anda bisa berjalan dengan lancar, tentunya menghasilkan artikel marketing secara berkelanjutan sangat penting dilakukan. Sayangnya kesibukan aktivitas bisnis mengakibatkan tidak tersedia waktu cukup untuk menghasilkan artikel pemasaran yang bermanfaat bagi pembaca. Ada baiknya Anda memanfaatkan jasa PenulisKonten Web berkualitas dan bergaransi.

Harga artikel yang ditawarkan relatif terjangkau. Bahkan Anda juga bisa menikmati layanan tambahan berupa layanan memosting artikel dengan tambahan biaya yang sangat terjangkau. Dengan begitu Anda bisa lebih memiliki banyak waktu untuk berkonsentrasi dengan bisnis yang sedang dikembangkan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar